JAKARTA – Bantuan dari masyarakat Indonesia untuk Gaza kembali dikirimkan oleh Adara Relief International pada hari Kamis (05/11). Bantuan yang dikirimkan berupa pakaian hangat untuk 234 anak di Kota Gaza.
Kondisi Gaza semakin kritis, akibat agresi penjajah Israel yang melumpuhkan seluruh sendi kehidupan di sana. Hal itu semakin parah dengan datangnya musim dingin, rumah-rumah yang dulu berdiri kokoh, saat ini hanya tinggal puing-puing. Tidak ada lagi tempat berlindung dari terik matahari dan dinginnya guyuran hujan. Anak-anak menggigil kedinginan, mereka tidak punya cukup pakaian untuk menghangatkan tubuh.
Menanggapi kondisi tersebut pada hari Kamis tanggal 5 November, Adara kembali kirimkan bantuan musim dingin, berupa pengadaan pakaian hangat untuk 234 anak yang berada di salah satu kamp pengungsian di Kota Gaza. Bantuan didistribusikan terpusat di satu kamp tersebut, hal itu untuk memudahkan tim lapangan Adara dalam mengkoordinir anak-anak yang akan mendapatkan bantuan pakaian hangat.
Bantuan ini merupakan hasil kolaborasi antara Adara dengan berbagai lembaga donatur di antaranya Harum Care, Amanah Bunda Tahfidz School, dan YPBU Binaul Ummah Padangsidimpuan. Adara berkomitmen akan terus mengirimkan bantuan secara bertahap terutama bantuan kebutuhan musim dingin.
“Adara telah dan terus akan mengirimkan bantuan musim dingin ke Jalur Gaza secara bertahap, mengingat musim dingin yang melanda wilayah tersebut berlangsung selama kurang lebih 3 bulan, terhitung dari bulan Desember dan akan berakhir pada bulan Maret 2025. Pada rentang waktu ini Adara akan terus kirimkan bantuan musim dingin untuk Gaza.” Ungkap Nurul selaku Kepala Divisi Penyaluran Adara Relief International.
“Saat ini, masih banyak anak-anak Gaza yang sangat membutuhkan uluran tangan kita, untuk membantu menghangatkan mereka di musim dingin.” Imbuhnya
Semoga bantuan yang kita kirimkan membantu menghangatkan tubuh mereka dari ekstremnya suhu musim dingin.
Terima kasih Sahabat Adara dan seluruh masyarakat yang telah mengirimkan bantuan untuk warga Palestina melalui Adara Relief International. Adara terus mengajak masyarakat Indonesia untuk bergerak menggalang dukungan dan donasi sebagai bentuk kontribusi nyata dalam meringankan beban warga Palestina di tengah krisis kemanusiaan hingga mereka dapat bangkit kembali.