- Mayat-mayat “bertebaran di jalan-jalan” di kota Gaza dan sedikitnya 30 warga Palestina tewas ketika tentara Israel menyerbu lingkungan Tal al-Hawa di kota itu, kata juru bicara Pertahanan Sipil Gaza, Mahmoud Bassal.
- Perintah evakuasi Israel untuk seluruh Kota Gaza menyebabkan “penderitaan massal”, kata juru bicara PBB, Stephane Dujarric.
- Kementerian Dalam Negeri Gaza mengatakan perintah evakuasi Israel untuk kota itu merupakan bentuk “perang psikologis” terhadap warga sipil karena mereka tidak memiliki tempat aman untuk dituju.
- Pembicaraan gencatan senjata terus berlanjut di Doha, Qatar, karena upaya untuk mengakhiri perang sembilan bulan terhambat oleh serangan Israel terhadap fasilitas dan sekolah PBB di Gaza. Tidak hanya itu, hambatan itu juga datang karena peningkatan evakuasi massal dan rumah sakit yang terpaksa ditutup.
- Setidaknya 38.295 orang tewas dan 88.241 orang terluka dalam perang Israel di Gaza sejak 7 Oktober.
Sumber: https://www.aljazeera.com
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini