Pemerintah Palestina, melalui komite nasional yang diketuai Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, pada Senin (9/1) mengumumkan peluncuran kompetisi merancang tugu peringatan khusus untuk memperingati Nakba, atau Malapetaka Palestina, tahun 1948. Panitia nasional mengundang seniman, arsitek, desainer, mahasiswa, dan semua pihak yang berkepentingan untuk mengajukan proposal karya mereka dengan mempertimbangkan rasa sakit dan penderitaan rakyat Palestina akibat Nakba, serta refleksi dari narasi Palestina terkait dengan Nakba, pengusiran, perjuangan, dan harapan.
Tugu peringatan itu akan berlokasi di Taman Al-Istiqlal (Kemerdekaan) di Ramallah dan Provinsi al-Bireh. Para kontestan diminta untuk mempresentasikan ringkasan ide, isinya, dan gambar ilustrasi kepada panitia khusus untuk memilih tiga proposal terbaik dan mengumumkan desain pemenang paling lambat pada Kamis, 9 Februari.
Presiden Mahmoud Abbas pada 20 Desember, dalam upaya untuk mengonsolidasikan narasi Palestina dan Nakba, memutuskan untuk mendirikan tugu peringatan nasional Nakba. Nakba mengacu pada tahun 1948 ketika sebagian besar Palestina diduduki oleh Zionis yang kemudian mendirikan negara Israel setelah melakukan pembersihan etnis Palestina.
Lebih dari 750.000 orang Palestina dipaksa keluar dari rumah, desa, dan kota mereka setelah pembentukan negara Israel. Penduduk Palestina terpaksa menjadi pengungsi di tanah air mereka sendiri atau negara tetangga akibat penghancuran ratusan desa dalam upaya untuk melenyapkan ingatan atau ikatan Palestina dengan tanah mereka. Nakba kemudian berkembang menjadi perjuangan dan perlawanan nasional Palestina untuk mendapatkan kembali tanah air mereka dan mempertahankan identitas dan sejarah mereka menyusul upaya besar Israel untuk mengubah dan mendistorsi sejarah Palestina.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini