Ketik itu petani Palestina, Sulaiman Al-Nabahin, sedang bekerja untuk menanam pohon di lahan pertaniannya ketika ia menemukan sesuatu yang menarik perhatian. Dia kemudian menggali lebih dalam untuk memasukkan bibit tanamannya ke dalam tanah, sampai dia menabrak sesuatu yang kokoh.
Dia memberitahu penemuannya kepada Kementerian Pariwisata dan Purbakala yang segera memeriksa daerah tersebut. Sebulan kemudian, mereka menemukan lantai mosaik yang berasal dari era Bizantium. Mosaik tersebut kebanyakan menggambarkan pemandangan kehidupan sosial, sementara yang lainnya bergambar binatang. Bukti dinding kuno juga ditemukan bersama dengan tembikar dan botol kaca.
Jejak arkeologi tersebut terkubur di peternakan berusia 52 tahun yang terletak di sebelah timur kamp pengungsi Al-Bureij, Jalur Gaza. Penemuan mosaik itu menunjukkan bahwa selama ribuan tahun, Gaza telah melewati beberapa masa kekuasaan di antaranya masa Firaun, Yunani, Romawi, Bizantium, dan Islam.

Sumber:
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







