Pasukan Israel hari Senin dan Minggu malan (19-20/6) menawan sedikitnya 10 warga Palestina. Di antara warga yang Israel tangkap terdapat seorang siswa sekolah menengah, seorang jurnalis, dan seorang pria berusia 61 tahun. Pasukan Israel menangkap mereka dalam penggerebekan di Tepi Barat.
- Di kota Hebron, Tepi Barat selatan, tentara Israel menawan jurnalis Musab Qafishe dan dua orang lainnya.
- Di provinsi Ramallah, tentara menawan empat warga Palestina dari berbagai desa. Mereka menawan aktivis Fakhr Rantisi, seorang mantan tawanan, dan seorang siswa sekolah menengah yang sedang mengikuti ujian matrikulasi “tawjihi”.
- Pasukan juga menawan tiga orang dari kota Betlehem, termasuk seorang pria berusia 61 tahun dan putranya yang berusia 28 tahun, dari kamp pengungsi Dheisheh.
- Pasukan Israel juga menawan dua warga Palestina dari rumah mereka di Al-Quds (Yerusalem) Timur.
- Tentara juga menawan dua warga Palestina di pagar selatan Jalur Gaza.
Sumber:
https://english.wafa.ps/Pages/Details/129757
Baca juga “Apartheid Israel Memimpin Dunia dalam Pembunuhan Jurnalis” di sini
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, kegiatan Adara, berita penyaluran, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Baca juga “Nasib Tawanan Anak Palestina dalam Tahanan Militer Israel” di sini
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








