Sejak 7 Oktober, 27 tawanan telah tewas di fasilitas militer dalam penjara Israel, menurut laporan baru dari Haaretz. Penyebab kematian para tawanan tidak diungkapkan, namun warga Palestina telah berbagi kesaksian tentang penyiksaan kejam yang dilakukan oleh militer Israel dan otoritas penjara selama berbulan-bulan.
Polisi menempatkan warga Palestina di kandang darurat yang terbuat dari jeruji, tanpa dinding, tempat tidur atau toilet, karena kurangnya sel penjara, kata laporan itu. Instalasi darurat yang menyerupai kandang, dengan dikelilingi oleh pagar telah digunakan selama beberapa pekan, meskipun belum disetujui sebagai fasilitas penahanan.
Hakim Gad Ehrenberg dari Pengadilan Magistrate Al-Quds (Yerusalem) menggambarkan kondisi tersebut tidak cocok untuk manusia, dan menuntut agar masalah ini ditangani oleh komandan polisi Distrik Al-Quds (Yerusalem).
Pada Februari, laporan penyiksaan dan perlakuan kejam terhadap warga Palestina di penjara Israel, termasuk laporan kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak perempuan Palestina kembali muncul, menegaskan kembali kesaksian dan klaim para tawanan Palestina.
Sumber: Mondoweiss
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini




![Tentara Israel memblokir jalan dan membatasi pergerakan warga Palestina ketika para pemukim ilegal Israel, di bawah perlindungan pasukan Israel, melakukan serangan di Kota Tua Hebron di Tepi Barat bagian selatan pada 20 Desember 2025. [Amer Shallodi – Anadolu Agency]](https://adararelief.com/wp-content/uploads/2026/01/AA-20251220-40034943-40034931-ILLEGAL_ISRAELI_SETTLERS_RAID_THE_CITY_OF_HEBRON_WEST_BANK_UNDER_THE_PROTECTION_OF_ISRAELI_FORCES-1-120x86.webp)
![Sepuluh tahanan Palestina yang dibebaskan oleh pasukan Israel dipindahkan ke Rumah Sakit Martir Al Aqsa melalui Komite Internasional Palang Merah, di Deir al Balah, Gaza pada 7 Januari 2026. [Stringer – Anadolu Agency]](https://adararelief.com/wp-content/uploads/2026/01/AA-20260107-40188511-40188484-ISRAELI_FORCES_RELEASE_10_PALESTINIAN_PRISONERS-1-120x86.webp)
![Tim pertahanan sipil mencari jenazah setelah sebuah bangunan yang rusak akibat serangan Israel runtuh di Kamp Pengungsi Maghazi di Jalur Gaza pada 5 Januari 2026. [Stringer – Anadolu Agency]](https://adararelief.com/wp-content/uploads/2026/01/AA-20260105-40163693-40163679-TWO_PALESTINIANS_KILLED_AFTER_AN_ISRAELI_ATTACK_IN_GAZA-1-120x86.webp)

