UNESCO telah menambahkan Bordir Palestina (Tatreez) ke dalam daftar Intangible Cultural Heritage of Humanity pada Rabu (15/12), selama sesi ke-16 Komite Warisan Dunia UNESCO.
Sulaman tradisional Palestina adalah keterampilan yang dipelajari banyak wanita di Palestinasaat masih anak-anak dan dipraktikkan hingga dewasa. Hal ini digunakan untuk menghias gauntradisional yang dikenal sebagai thobe.

Pola bordir biasanya dijahit silang pada thobe dan headpiece. Setiap desa Palestina memilikijenis benang, warna, dan pola bordirnya sendiri.

Negara pendudukan telah mencoba untuk mempromosikan Tatreez sebagai bagian dari budayaIsrael. Menteri Kebudayaan mengatakan bahwa menambahkan Tatreez ke daftar Warisan BudayaTakbenda UNESCO adalah “kemenangan bagi narasi Palestina.”
Perdana Menteri mengatakan bahwa persetujuan UNESCO ini membantu melindungi identitas, warisan dan narasi Palestina, dalam menghadapi upaya pendudukan untuk “mencuri apa yang tidakmereka miliki.”
Sumber Quds Network, Wafa Ps
Terima kasih atas dukungan Sahabat Adara untuk anak dan perempuan Palestina. Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang berita terbaru seputar Palestina.
***
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.








