Foto-foto para pemukim yang menyerbu halaman Masjid Al-Aqsa dengan pakaian terbuka telah memicu kemarahan penduduk Palestina di media sosial. Mereka menganggap hal itu sebagai tindakan provokatif, serangan terhadap kesucian Al-Aqsa, dan tindakan yang menargetkan identitas Islam di Kota Suci Al-Quds (Yerusalem). Sejumlah turis perempuan dan pemukim mengunggah foto di media sosial dengan pakaian terbuka di depan Dome of the Rock (Masjid Kubbat as-Sakhra), seraya berkomentar bahwa mereka sedang berada di Yerusalem, “Ibu Kota Israel.”
Gambar dan beberapa video terpublikasi di laman media sosial turis dari beberapa negara Eropa. Salah satu dari mereka bahkan mempublikasikan rekaman ciuman di atap Dome of the Rock.
Pada Rabu (24/8), Khatib Masjid al-Aqsa, Syekh Ikrima Sabri, menganggap pelanggaran terhadap kesucian Masjid al-Aqsa sebagai “puncak tantangan.” Sheikh Sabri mengatakan dalam sebuah pernyataan pers, “Kami telah menyaksikan penodaan Masjid al-Aqsa dan pelanggaran terhadap kesuciannya, termasuk para turis yang menyerbu Al-Aqsa dengan pakaian terbuka. Tindakan tidak pantas itu tidak akan terjadi di Al-Aqsa tanpa perlindungan militer yang diberikan kepada mereka.” Syekh Sabri menambahkan bahwa gambar-gambar itu sangat jauh dari niat untuk beribadah. Beliau juga menekankan bahwa setiap hari, bahaya terus meningkat terhadap Masjid Suci Al-Aqsa.
Sumber:
https://paltoday.ps/ar/post/455361/مشاهد–الع–ري–في–الأقصى–ت–غضب–ح–ماتها–وت–عري–صمت–الع–رب
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








