Pengadilan Israel menunda sidang kasus Syekh Ikrima Sabri, Ketua Dewan Islam Tertinggi sekaligus imam dan khatib Masjid Al-Aqsa, yang didakwa atas tuduhan penghasutan. Menurut Wadi Hilweh Information Center, pengadilan memutuskan menunda persidangan hingga 17 Februari untuk meninjau berkas perkara yang menuduh Syekh Sabri melakukan “penghasutan terorisme”.
Tuduhan tersebut merujuk pada pernyataan belasungkawa yang ia sampaikan pada 2022, serta khotbah dan pidato keagamaan yang disampaikannya di Masjid Al-Aqsa pada 2024. Dalam dua tahun terakhir, Syekh Sabri juga menghadapi berbagai tindakan represif, termasuk penangkapan, larangan masuk Masjid Al-Aqsa, pembatasan perjalanan, hingga perintah pembongkaran rumah. Organisasi hak asasi manusia menilai kasus ini sebagai bagian dari pola penganiayaan politik, keagamaan, dan intelektual terhadap dirinya.
Penundaan sidang ini berlangsung di tengah perubahan kepemimpinan kepolisian Israel di Al-Quds bagian timur (Yerusalem Timur) yang diduduki. Harian Haaretz melaporkan bahwa Avshalom Peled resmi menjabat sebagai kepala polisi baru Al-Quds (Yerusalem) hanya beberapa pekan menjelang bulan suci Ramadan. Langkah ini dipandang sebagai bagian dari upaya Menteri Keamanan Nasional Israel yang berhaluan sayap kanan, Itamar Ben-Gvir, untuk mengubah status quo di Masjid Al-Aqsa. Peled mulai bertugas pada periode yang dinilai sensitif, dengan sorotan besar terhadap sikapnya dalam mendukung agenda Ben-Gvir terkait Al-Aqsa dan warga Palestina. Sebelumnya, komandan polisi Amir Arzani diberhentikan karena langkahnya yang dianggap tidak sejalan dengan dorongan perluasan ibadah Yahudi di kompleks Masjid Al-Aqsa.
Sumber:
Palinfo, MEMO
![Imam Masjid Al-Aqsa dan Presiden Dewan Islam Tinggi Yerusalem, Ekrima Sa'id Sabri tiba di Pengadilan Magistrat Yerusalem untuk menghadiri sidang pengadilannya atas tuduhan “menghasut terorisme” dan “provokasi” di Yerusalem pada 18 November 2025. [Mostafa Alkharouf - Anadolu Agency] Imam Masjid Al-Aqsa dan Presiden Dewan Islam Tinggi Yerusalem, Ekrima Sa'id Sabri tiba di Pengadilan Magistrat Yerusalem untuk menghadiri sidang pengadilannya atas tuduhan “menghasut terorisme” dan “provokasi” di Yerusalem pada 18 November 2025. [Mostafa Alkharouf – Anadolu Agency]](https://adararelief.com/wp-content/uploads/2026/01/AA-20251118-39741185-39741173-IMAM_OF_ALAQSA_MOSQUE_EKRIMA_SAID_SABRI_ATTENDS_THE_HEARING_OF_HIS_TRIAL_IN_JERUSALEM____-1-750x375.webp)






![Pasukan Israel terlihat di pemakaman Bab al-Rahmeh di Yerusalem Timur pada 10 Desember 2017 [Mostafa Alkharouf/Anadolu Agency] Pasukan Israel terlihat di pemakaman Bab al-Rahmeh di Yerusalem Timur pada 10 Desember 2017 [Mostafa Alkharouf/Anadolu Agency]](https://adararelief.com/wp-content/uploads/2026/01/20171210_2_27428614_28710942-1-75x75.webp)
