Seorang pemukim meniup terompet di dalam halaman Masjid Al-Aqsa pada Senin sore (26/9). Peniupan terompet merupakan bagian dari ritual Talmud yang dilakukan pada perayaan Rosh Hashanah atau Tahun Baru Ibrani. Saksi mata mengatakan bahwa pemukim meniup terompet dari Gerbang Mughrabi ke Bab al-Silsilah, bersama sejumlah polisi pendudukan dan sekelompok pemukim lainnya.
Sementara itu, Departemen Wakaf Islam melaporkan bahwa 71 pemukim dan 7 anggota intelijen pendudukan menyerbu halaman Masjid Al-Aqsa pada Senin sore. Polisi pendudukan Israel menyerang para jamaah, termasuk perempuan, dengan memukul dan menikam mereka. Jamaah Palestina berusaha melawan serbuan pemukim dengan meneriakkan takbir sambil berjaga di masjid.
Polisi pendudukan juga menyerang seorang muslimah asal Kanada yang sedang dalam proses membuat film di halaman Masjid Al-Aqsa dan secara paksa memindahkannya dari area masjid. Pasukan pendudukan pada gilirannya mencegah paramedis Palestina memasuki Masjid Al-Aqsa melalui Lions Gate. Walaupun paramedis telah mencoba memasuki Al-Aqsa sejak Subuh, tetapi pasukan pendudukan tetap mencegah mereka untuk bisa masuk.
Pasukan pendudukan memberlakukan pembatasan masuknya jemaah ke Masjid Al-Aqsa, dengan hanya mengizinkan penduduk berusia di atas 40 tahun untuk memasukinya. Tentara pendudukan memasang penghalang besi di pintu masuk Masjid Al-Aqsa sejak Senin pagi, dan mencegah puluhan jemaah memasukinya untuk melakukan salat zuhur di halamannya.
Sumber:
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








