Penderitaan Jalur Gaza tentang sulitnya memperoleh obat-obatan di rumah sakit, badan amal, dan lainnya terus berlanjut. Terlebih lagi, kondisi ekonomi yang sulit bagi sebagian besar orang di Jalur Gaza juga memperkeruh keadaan. Selain itu, harga obat-obatan yang berbeda di setiap apotek mempersulit warga. Ditambah lagi obat-obatan yang tidak termasuk dalam cakupan asuransi kesehatan atau program medis untuk pengungsi Palestina. Beberapa warga Gaza terpaksa menempuh jarak yang sangat jauh untuk membeli obat dengan harga yang lebih rendah.
Beberapa keluarga tidak mampu membeli obat. Saad Hegazy (56 tahun) mengatakan, “Saya menderita penyakit kronis diabetes dan hipertensi. Selama dua tahun terakhir, saya kesulitan mendapatkan obat-obatan. Saya perhatikan harga obat berbeda dari satu apotek ke apotek lainnya. Kami mendengar di radio bahwa Kementerian Kesehatan sedang memantau harga obat-obatan.” Banyak penduduk Jalur Gaza bergantung pada klinik UNRWA dan klinik kesehatan yang berafiliasi dengan Kementerian Kesehatan di Jalur Gaza untuk mendapatkan obat-obatan.
Apoteker, Moamen Ajl, membenarkan tingginya harga obat dan perbedaannya antara satu apotek dengan apotek lainnya. Dia mengatakan bahwa obat-obatan masuk ke suatu apotek melalui outlet dan sumber yang berbeda. Selain pajak pemerintah yang meningkat, terkadang mereka juga kesulitan untuk mengirimkan obat ke Gaza. Terkadang, ia harus membeli obat-obatan dari para pelancong.
Menteri Kesehatan Palestina Mai Al-Kaila mengumumkan bahwa dengan tidak adanya bantuan dari Uni Eropa dan bantuan internasional kepada Otoritas Palestina, sektor kesehatan menderita kekurangan obat-obatan yang parah.
Sumber:
https://www.alaraby.co.uk/society/
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







