Dengan tingkat pengangguran yang tinggi di Jalur Gaza, Akram al-Amour memutar otak hingga menemukan ide unik untuk mengembangkan karyanya sendiri. Ia mengubah kertas bekas menjadi karton telur, memberikan usaha yang baik untuk menjaga lingkungan. Al-Amour mengumpulkan limbah kertas di Khan Yunis, selatan Jalur Gaza, kemudian memulai tahapan pembuatan, hingga mengarah ke produk akhir.
Al-Amour mengatakan bahwa dia bekerja di bengkelnya ditemani oleh 7 pekerja, setiap hari sejak dini hari, untuk mengubah sampah dalam jumlah besar menjadi karton (kardus) penyimpanan telur ayam. Dia menjelaskan, jumlah limbah kertas yang tersedia cukup untuk mengontrol produksi harian dan persentase keuntungan. Al-Amour menambahkan bahwa proses daur ulang yang dilakukannya dapat mengolah 300 hingga 400 kilogram sampah kertas setiap harinya, menghasilkan sekitar 3.000 karton, yang dipasok ke peternakan telur di Gaza. Dia menunjukkan bahwa buku bekas adalah sumber utama limbah kertas, yang diambil dari berbagai sumber, termasuk dari Kementerian Pendidikan.
Al-Amour mengatakan bahwa kesulitan utama yang dia hadapi di tempat kerja, adalah kurangnya pengalaman dalam industri daur ulang ini. Kurangnya peralatan yang diperlukan di dalam Jalur Gaza yang terkepung juga memaksanya untuk mengimpor cetakan yang sudah jadi dan beberapa peralatan lain. Al-Amour mengatakan bahwa pemadaman listrik yang terus menerus menyebabkan kerugian material yang besar karena harus menggunakan alternatif yang mahal, agar proses daur ulang berlangsung tepat waktu. Dia menyatakan bahwa biaya konsumsi listrik terhitung tinggi mengingat kondisi ekonomi yang sulit, dengan biaya harian berkisar antara 70 hingga 80 shekel.
Sumber:
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







