Citra satelit yang dianalisis oleh Pusat Satelit PBB menunjukkan bahwa 35% bangunan di Jalur Gaza telah hancur atau rusak akibat serangan Israel di daerah kantong Palestina.
Dalam penilaiannya, Pusat Satelit PBB, UNOSAT, dengan menggunakan citra satelit resolusi tinggi yang diambil pada 29 Februari dan membandingkannya dengan citra yang diambil sebelum dan sesudah dimulainya agresi terbaru. Ditemukan bahwa 35% dari seluruh bangunan di Jalur Gaza atau sebanyak 88.868 bangunan telah rusak atau hancur.
Dari jumlah tersebut, 31.198 bangunan runtuh, 16.908 bangunan rusak berat, dan 40.762 bangunan rusak sedang, menurut laporan Reuters. Jumlah tersebut menunjukkan peningkatan hampir 20.000 bangunan rusak dibandingkan penilaian sebelumnya pada Januari yang menunjukkan 30% dari seluruh bangunan rusak atau hancur, kata UNOSAT.
“Kegubernuran Khan Younis dan Gaza telah mengalami peningkatan kerusakan yang paling signifikan. Khan Yunis mengalami tambahan 12.279 bangunan yang rusak, sementara Gaza mengalami tambahan 2.010
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini








