Ketika Elon Musk menangguhkan akun Twitter beberapa jurnalis terkemuka Amerika awal bulan ini, PBB, UE, Amerika Serikat, dan beberapa pemerintah Eropa mempertimbangkan masalah tersebut. Mereka menggambarkannya sebagai ancaman terhadap kebebasan berekspresi. Sementara itu, reaksi terhadap penangguhan permanen akun jurnalis veteran Palestina Said Arikat–tidak mengherankan–agak diredam.
Arikat, yang menjabat sebagai juru bicara PBB di Irak sejak 2005 hingga 2010, sering hadir dalam konferensi pers Departemen Luar Negeri AS di Washington selama hampir 20 tahun. Sebagai Kepala Biro Washington untuk Harian Al-Quds, salah satu surat kabar harian Palestina yang paling banyak dibaca, Arikat terus-menerus menyoroti pendudukan Israel dan penderitaan warga Palestina di ibu kota AS.
“Twitter telah menjadi platform penting bagi Palestina. Itu memberi kami ruang untuk menyampaikan keluhan kami dan untuk menunjukkan apa yang terjadi “ ia mengatakan.
“Saya hanya mencoba melakukan pekerjaan saya dan mengajukan pertanyaan yang relevan. Saya tidak pernah mengada-ada peristiwa, insiden, atau menghasut cerita tertentu. Saya hanya menyampaikan apa yang perlu ditanyakan dan apa posisi AS,” katanya kepada Middle East Eye melalui telepon dari rumahnya di Washington.
Namun kehadirannya dalam pengarahan Departemen Luar Negeri telah menyebabkan kekhawatiran besar di antara orang Israel. Sebuah artikel buatan penulis Israel, Yisrael Medad, di Jerusalem Post menggambarkan pertanyaan Arikat terhadap Juru Bicara Departemen Luar Negeri Ned Price, dan ketidakhadiran media Israel atau Yahudi Amerika dalam pengarahan, sebagai kegagalan. Ia mengklaim wilayah telah diserahkan kepada jurnalis pro-Palestina. Faktanya, artikel itu bahkan memasukkan alamat Arikat di paragraf pembuka–pelanggaran yang jauh lebih serius daripada berbagi lokasi jet pribadi Musk, yang membuat miliarder itu melarang beberapa jurnalis dari Twitter.
Namun, Arikat-lah yang ditangguhkan secara permanen dari Twitter pada 3 Desember. Dia mengetahuinya setelah seorang teman memberitahu dia bahwa akunnya tidak lagi terlihat di situs tersebut. “Saya menerima pesan dari Twitter yang mengatakan bahwa saya telah diblokir karena melanggar aturan. Saya tidak tahu aturan apa yang mereka bicarakan,” kata Arikat. Beberapa minggu sebelum penangguhannya, Arikat yakin akunnya diretas, beberapa pengikutnya juga menerima pesan spam. Dia percaya bahwa “peretas pro-Israel” berada di belakangnya, tetapi dengan cepat menambahkan bahwa dia “berspekulasi”.
Arikat mengajukan banding ke Twitter, namun ditanggapi dengan diam. Tidak ada tweet yang disorot karena melanggar aturan, dan dia masih belum tahu apakah penangguhannya akan dicabut atau tidak. Middle East Eye telah meminta komentar dari Twitter, tetapi tidak menerima tanggapan apa pun pada saat publikasi. “Saya yakin penangguhan saya terkait langsung dengan pertanyaan saya tentang masalah Palestina; selalu ada kampanye untuk membungkam pekerjaan saya.” Arikat menambahkan.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini








