Al-Qudsiyah, seorang ibu Palestina, terpaksa membongkar sendiri rumahnya yang terletak di lingkungan Batn al-Hawa, Kota Silwan. Ini terjadi setelah lebih dari sepuluh tahun lamanya, penjajah mengganggu kehidupan keluarganya, memaksanya meninggalkan rumah. Dia melihat puing-puing rumahnya yang hancur dengan berlinang air mata, kesedihan, bahkan mulutnya tidak dapat berkata-kata, dia hanya bisa merasakan jiwanya yang turut hancur berkeping-keping.
Ia tidak dapat melawan lagi, karena tekanan dan metode pendudukan yang sewenang-wenang lebih besar dari kemampuannya. Jadi, dia terpaksa menghancurkan rumahnya dengan tangannya sendiri, sebab ia harus membayar biaya yang sangat tinggi jika pembongkaran dilakukan oleh petugas Israel. Penjajah berdalih bahwa ia “membangun tanpa izin” dan bahwa rumahnya terletak di “area hijau.”
Rumah Al-Qudsiyah menaungi empat anak yatim yang telah tinggal di dalamnya selama lebih dari 20 tahun. Keluarga tersebut mencoba mengurus izin untuk rumah mereka yang semula dibangun, tetapi tidak berhasil. Dua tahun setelah tinggal di rumah tersebut, penuntutan dimulai untuk mereka, dan keputusan pembongkaran pun mengikuti tuntutan tersebut.
Dia menggambarkan tindakan Israel yang keras dan kejam, menambahkan bahwa putra-putranyanya menolak untuk meninggalkan tempat itu dan bertahan di tempat itu meski telah dihancurkan. Kotamadya pendudukan mengklasifikasikan wilayah besar Silwan sebagai “kawasan hijau” dan melarang konstruksi bangunan. Dalam beberapa bulan terakhir, penghancuran bagunan-bangunan Palestina telah meningkat.
Sumber:
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








