Lembaga penyiaran milik negara di Jerman, Deutsche Welle (DW) baru saja memecat seorang perempuan jurnalis berkebangsaan Palestina, Maram Salem, pada Senin (7/2) setelah dituduh antisemit dan anti-Israel melalui unggahan Facebook mereka.
“Saya baru saja diberitahu bahwa saya dipecat dari DW setelah seorang jurnalis asal Jerman mengunggah laporan yang menuduh saya dan rekan-rekan sebagai antisemit dan anti-Israel karena unggahan di akun Facebook kami,” kata Salem dalam pernyataannya di akun Facebook miliknya.
“Dalam unggahan saya, tidak ada ungkapan secara eksplisit maupun implisit terhadap ‘anti-semit’ dan ‘anti-Israel’, lagi pula saya tidak menyebutkan Israel sama sekali,” tambahnya. “Unggahan saya hanya membicarakan mengenai kebebasan berpendapat di Eropa,”
Dalam akunnya, Salem menuliskan, “Kebebasan berekspresi di Eropa hanyalah ilusi. Banyak ‘garis merah’ yang dapat dilintasi bila kita membicarakannya. Trik yang biasanya kita gunakan (seperti mengkode beberapa kata) bukanlah bertujuan untuk menyembunyikan unggahan dari Facebook, tetapi mencegah auto-translation dari apa yang telah kita unggah terhadap orang-orang yang selalu memantau dan menguntit agar kami dipecat atau dideportasi dari negara ini.”
“Bagaimana mungkin sebuah media internasional yang seharusnya menyerukan kebebasan malah mengeluarkan karyawannya karena mengkritik kebebasan berekspresi di Eropa?” Salem mempertanyakan sikap DW.
Salem juga mengungkapkan bahwa proses investigasi tidak objektif karena terdapat orang Israel yang dipekerjakan di komite investigasi eksternal. Selai itu, investigasi terkesan “rasis, diskriminatif, dan menempatkannya sebagai tertuduh hanya karena status kewarganegaraan Palestina.”
Sumber :
https://qudsnen.co/deutsche-welle-fires-palestinian-journalist-over-claims-of-anti-semitism/
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.







