Kamis/07/2023 Adara Relief melakukan kunjungan ke Sakeena Family atau yang dikenal Sakeena Publishing. Pertemuan ini dihadiri oleh Kang Canun sebagai Owner Sakeena serta para pimpinan Adara Relief yaitu Maryam Rachmayani (Direktur Utama) dan Indah Kurniati (Dir. Keuangan dan Operasional). Sebagai Mitra Adara, Kang Canun dan Teh Fufu (istrinya) memiliki concern terhadap permasalahan Palestina.
Pada pertemuan ini Ibu Maryam memberikan sambutan serta ucapan terimakasih kepada Sakeena Family telah menerima kedatangan Adara dan juga dalam mempercayai Adara dalam menyalurkan kebaikannya selama ini. Selain itu, Ibu Maryam membahas terkait program yang sedang dijalankan Adara saat ini.
Selanjutnya Kang Canun menceritakan pengalaman kunjungan Sakeena Family ke Baitul Maqdis beberapa waktu lalu. Beliau menggambarkan kebahagiaan yang dirasakannya dapat mengunjungi tanah Para Nabi tersebut. Hal ini juga menambah semangat beliau untuk terus berjuang bersama untuk Palestina. Setelah perjalanannya tersebut, Sakeena Family terus mendukung pergerakan Adara dalam mengedukasi masyarakat dalam memperjuangkan Baitul Maqdis.
Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Adara Relief dengan Sakeena Family bersinergi dalam perjuangan pembebasan Palestina.









