Adara Relief-Jakarta. Pengurus Adara Relief International melakukan kunjungan silaturahim ke pengurus majelis taklim Masjid Raya Bani Umar (MT MRBU) di Graha Bintaro Pondok Aren Tangerang Selatan (27/2/2018). Kunjungan Adara diterima langsung oleh Ketua MT MRBU Ani Husdiana serta beberapa pengurus inti MT MRBU.
Dalam sambutannya, Ani menyampaikan rasa terimakasih atas kunjungan Adara dan merasa bersyukur telah ikut bersama Adara dalam membela Masjid Al Aqsa.
Di pertemuan itu, Ani juga memaparkan mengenai kekuatan massa MT MRBU. Dalam setiap kajian yang diadakan MT MRBU dapat dihadiri oleh jamaah hingga 500 orang, dan bahkan terkadang mencapai seribu orang.
Oleh karenanya dalam tahun 2018 ini, pengurus majlis taklim berencana menjadikan MT MRBU sebagai pusat dari majelis taklim di wilayah Tangerang Selatan.
Harapannya jika rencana itu dapat diwujudkan, hal ini dapat berimbas juga pada perjuangan Adara dalam membela Palestina. Di akhir sambutannya Ani berjanji untuk terus bekerja sama dengan Adara sampai Palestina merdeka.
Sementara itu Nurjanah Hulwani, Ketua Adara Relief International, menyampaikan rasa terima kasih dan rasa bahagia atas penyambutan yang hangat dari pengurus majelis taklim MRBU.
“Adara sangat berterima kasih kepada pengurus MT MRBU yang telah bersama Adara peduli pada Palestina. Masjid Raya Bani Umar selalu terdepan dalam kepedulian terhadap Palestina,” ucap Nurjanah.
Dalam paparannya, Nurjanah menjelaskan bahwa Adara tidak dapat sendirian dalam membela Palestina. Perlu dukungan dari lembaga dan elemen masyarakat lainnya agar segera terwujud cita cita untuk sholat di Masjid Al Aqsa.
Adara secara terus menerus melakukan kajian mendalam terkait Palestina kemudian menyosialisasikannya kepada masyarakat luas, agar semakin banyak masyarakat yang mengenal Al Alqsa dan Palestina.
“Adara senantiasa melakukan edukasi dan sosialisasi terkait kepalestinaan agar terbangun pemahaman kenapa kita mesti bela Palestina, karena jika sudah paham akan timbul kepedulian. Jika sudah peduli, maka donasipun akan mudah digalang. Begitu pula dengan mobilisasi doa bagi kemerdekaan Palestina,” terang Nurjanah. Nurjanah mengajak Majelis Taklim bersatu bersama untuk turut mengajak masyarakat sekitar dalam membela Palestina.
Selain ketua Adara, pada kesempatan tersebut Sri Vira Chandra (Ketua Bidang Jaringan Adara) juga memaparkan mengenai kiprah Adara selama ini dan bagaimana donasi Adara disampaikan.
Ada dua cara yang dilakukan Adara agar donasi Palestina sampai kepada tangan yang berhak. Pertama dengan menyampaikan secara langsung ke Palestina (Gaza), ke pengusi Palestina yang berada di sekitar Palestina (Libanon, Suriah) dan yang kedua bekerja sama dengan yayasan internasional yang legal, terpecaya dan profesional dalam bidang penyaluran bantuan untuk Palestina. (*)