Paket daging kurban dari 44 kambing dan 18 sapi yang disembelih telah dibagikan kepada para pengungsi Palestina yang membutuhkan.
Kurban ini disembelih pada tanggal 10 dan 11 Juli 2022 di beberapa wilayah pengungsian di Turki Selatan, tepatnya di Kota Killis dan juga di Lebanon, yang tersebar di beberapa kota yaitu Beirut, Tripoli, Saida, dan Jiyeh.
Daging dari kurban ini telah diterima sebanyak 23.995 penerima mafaat di kamp-kamp pengungsian Palestina diantaranya : Kamp Badawi, Kamp Ain Hilwah, Kamp Nahr Al-Barid dan Kamp Burj al-Barajneh.
Mereka bahagia akhirnya mendapat daging kurban di tengah krisis pangan dan kelaparan.
- Terimakasih sahabat Adara telah berbagi daging kurban untuk mereka.








