Seorang reporter Israel menyelinap di sekitar kota suci Mekah pada Senin (18/7) selama perjalanannya ke Arab Saudi. Ia tetap berhasil masuk ke Mekkah meskipun ada aturan yang melarang masuknya non-Muslim ke Tanah Suci.
Jurnalis Israel yang bernama Gil Tamari tersebut mengatakan bahwa “Mekah adalah kota suci bagi umat Islam dan non-Muslim tidak boleh untuk masuk”. “Saya adalah jurnalis Israel pertama yang menyiarkan dari sini, bahkan dalam bahasa Ibrani”, ujar Tamari. Dia kemudian mendaki Bukit Arafah di Arab Saudi, dan memicu kontroversi di media sosial. Menyoroti bahwa itu adalah mimpinya untuk mengunjungi Mekah, Tamari mengatakan bahwa orang-orang yang mengantarnya tidak tahu bahwa dia adalah seorang jurnalis Israel.
Postingan Tamari menggambarkan kedekatan hubungan yang lebih erat antara kerajaan Saudi dan Israel. Laporan dan video Tamari dalam perjalanan melalui Mekah muncul beberapa hari setelah Presiden AS Joe Biden melakukan penerbangan nonstop pertama dari Israel ke Arab Saudi. Kerajaan telah mengumumkan sehari sebelumnya bahwa mereka membuka wilayah udaranya untuk maskapai penerbangan Israel dan penerbangan dari Israel.
Pada tahun 2020, Israel menandatangani perjanjian yang AS sponsori untuk menormalkan hubungan dengan Uni Emirat Arab, Bahrain, Sudan, dan Maroko. Arab Saudi, yang memiliki hubungan rahasia dengan Israel, belum bergabung dalam perjanjian tersebut.
Sumber:
https://www.#/20220719-israel-journalist-enters-makkah-tours-mount-arafat/
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







