Seorang perempuan Palestina pada Rabu (28/12) mengalami cedera akibat tembakan tentara Israel di kota Jaba’, selatan Jenin. Sumber lokal dan keamanan mengatakan bahwa tentara bersenjata berat menyerbu kota di Tepi Barat utara dan melepaskan tembakan ke arah seorang perempuan berusia 39 tahun yang namanya tidak diungkap. Pasukan Israel menembaknya saat dia tengah berada di depan rumah keluarganya dan mengenai bagian kakinya. Korban kemudian segera memperoleh pertolongan pertama di rumah sakit.
Pada hari yang sama, seorang pemuda Palestina berusia 20 tahun, ditembak di bagian dada oleh tentara Israel di Kota Beit Ummar, sebelah utara Hebron. Korban saat ini berada dalam kondisi kritis, menurut laporan tersebut. Kementerian Kesehatan mengatakan bahwa peluru Israel menembus keluar dari punggungnya. Koresponden WAFA mengatakan pemuda Palestina tersebut mengalami bentrok dengan tentara Israel di kota, kemudian tentara menembakkan peluru tajam dan gas air mata ke arah pemuda tersebut. Ia segera mendapat perawatan di rumah sakit karena kondisinya kritis dan tidak stabil.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini








