Saat ini Palestina sedang berada di ambang Bencana Kemanusiaan. Jutaan dari mereka dihantui rasa takut akibat perampasan rumah, dan agresi yang dapat terjadi kapan saja. Tak hanya itu, penduduk Palestina dan para pengungsi Palestina juga terancam kelaparan, harga bahan pokok yang terus melangit dan sedikitnya suplai makanan yang masuk membuat mereka semakin sulit memenuhi kebutuhan harian.
Kini, 97% air di Gaza tercemar limbah pabrik. Blokade panjang dan perusakan instalasi air secara sistematis menjadi alasannya.
Berbeda dengan saudara kita di kawasan lain seperti Tepi Barat, setiap hari mereka harus berhadapan langsung dengan para Zionis. Rumah, dan tanah mereka dirampas. Kekerasan yang dilancarkan Zionis tak hanya menyasar para pemuda, anak-anak, perempuan dan lansia turut menjadi korban kekerasan mereka.
Lain halnya dengan saudara kita para penjaga Al-Aqsa, setiap hari mereka berhadapan langsung dengan para penjajah yang hendak mengotori masjid kita dengan tarian dan khamr.
Seluruh saudara kita di Palestina dan pengungsian Palestina telah berjuang sesuai dengan medan juang mereka masing-masing. Kini, saatnya kita turut andil dan berjuang untuk memerdekakan mereka dari belenggu Zionis Israel.
Sejak 2016 Adara Relief International telah turut andil dalam memperjuangkan krisis kemanusiaan yang terjadi di Palestina. Bantuan demi bantuan telah digulirkan, air bersih, bantuan yatim, bantuan darurat untuk pengungsi, kelas Al-Qur'an, hingga program Winter Relief menjadi penghubung kebaikanmu kepada mereka.
Sahabat, mari kirimkan jutaan kebaikan lainnya kepada saudara kita di Palestina melalui donasi umum Palestina. Bantuan darimu akan langsung dikirimkan sesuai kebutuhan yang paling mendesak bagi mereka saat ini.
Kirim dukungan terbaikmu sekarang, klik donasi sekarang dan lanjutkan tahapan donasinya ya, Sahabat,
Belum ada Fundraiser