JAKARTA-Pada tanggal 6 Juni 2025, tepat pada Hari Raya Idul Adha, 14 hewan kurban yang terdiri dari 3 ekor sapi dan 11 ekor kambing telah disembelih untuk disalurkan kepada pengungsi Palestina yang menetap di Lebanon. Daging kurban yang telah disembelih kemudian dikuliti, dipotong, dan dikemas sebelum didistribusikan pada tanggal 14 Mei 2025. Daging kurban tersebut kemudian disalurkan kepada 2.450 pengungsi Palestina yang tinggal di Beirut, Saida, dan Tyre, Lebanon.

Hingga Februari 2025, UNRWA mencatat bahwa ada sekitar 500.000 orang pengungsi Palestina yang menetap di Lebanon. UNRWA menyatakan bahwa sekitar 45 persen pengungsi Palestina diperkirakan tinggal di 12 kamp pengungsian yang ada di Lebanon. Para pengungsi Palestina ini diperkirakan merupakan generasi keempat dan kelima dari warga Palestina yang terusir dari rumah mereka saat peristiwa Nakba pada tahun 1948.
Para pengungsi Palestina yang menetap di Lebanon hidup dalam kondisi yang sangat sulit. UNRWA melaporkan bahwa sejak bulan Maret 2023, sebanyak 80 persen pengungsi Palestina hidup di bawah garis kemiskinan nasional. UNRWA menambahkan bahwa jika para pengungsi tidak menerima distribusi bantuan, tingkat kemiskinan akan menjadi semakin tinggi hingga mencapai 93 persen.
Tingkat kemiskinan yang tinggi di kalangan pengungsi Palestina di Lebanon disebabkan oleh diskriminasi struktural yang membuat pengungsi Palestina sulit untuk mendapatkan peluang kerja dan tidak bisa mendapatkan hak mereka untuk memiliki properti di Lebanon. Dengan tingkat kemiskinan yang tinggi tersebut, kesempatan bagi pengungsi Palestina untuk bisa mengonsumsi makanan yang layak, terutama daging, sangatlah rendah.


Oleh karena itu, pada Hari Raya Idul Adha tahun ini, Adara Relief International ingin berbagi kebahagiaan Hari Raya dengan para pengungsi Palestina di Lebanon dengan menyalurkan daging kurban. Sebanyak 3 ekor sapi dan 11 ekor kambing yang telah disembelih pada Hari Raya Iduladha telah dikuliti, dipotong, dan dikemas dengan rapi sebelum disalurkan kepada 2.450 pengungsi Palestina yang menetap di Beirut, Saida, dan Tyre, Lebanon. Penerima manfaat dari program ini adalah anak-anak yatim, lansia, janda dan keluarga kurang mampu yang tinggal di kamp-kamp pengungsian Palestina.




Terima kasih Sahabat Adara yang telah berkontribusi dalam program Bagi-Bagi Qurban (BBQ) dari Adara Relief International tahun ini. Semoga daging kurban yang telah disalurkan kepada saudara-saudara kita di pengungsian Palestina di Lebanon dapat memberi manfaat bagi penerimanya dan menjadi keberkahan bagi Sahabat Adara yang telah berkurban.








