Ketika Mohammed Sabateen mengucapkan selamat tinggal kepada ibunya, Ghada Sabateen (44), dia tidak pernah berpikir itu akan menjadi salam perpisahan yang terakhir. Hari itu adalah Minggu pagi yang biasa, adik-adiknya telah pergi ke sekolah dan ibunya akan mengunjungi beberapa kerabatnya di Betlehem, naik taksi dari desa mereka, Husan, di selatan Tepi Barat yang diduduki.
Namun, beberapa saat setelah dia pergi, Mohammed dan lima saudara kandungnya mendapat telepon yang mengatakan bahwa ibu mereka telah ditembak oleh tentara Israel di jalan utama desa. “Kami tidak pernah membayangkan bahwa hal seperti ini akan terjadi pada kami,” katanya. “Malam sebelum ia dibunuh, ibu duduk bersama kami, berbicara, tertawa, menikmati makanan Ramadan kami. Itu adalah hari yang normal,” kata Mohammed.
Mereka datang ke Palestina dari negara tetangga Yordania beberapa tahun sebelumnya, setelah kematian ayah mereka. Mohammed menunjukkan bahwa dia dan saudara-saudaranya sekarang yatim piatu. “Saya baru berusia 18 tahun. Saya merasa sedih kehilangan ibu saya dengan cara ini, tetapi saya merasa bertanggung jawab untuk merawat adik-adik saya. Mereka masih belum mengerti apa yang terjadi,” katanya. Adik Muhammad yang termuda berusia sebelas tahun.
“Ibuku selalu takut pada tentara dan akan selalu memperingatkan kami untuk menjauh dari mereka.” Mohammed menambahkan bahwa ibunya buta sebagian dan menderita kehilangan penglihatan yang parah di kedua matanya. “Selain takut dan bingung, kami pikir dia juga tidak bisa melihat dengan benar ke mana dia pergi,” katanya. “Dia tidak bersenjata, tidak ada pisau, tidak ada apa-apa. Tapi mereka memeriksanya hanya setelah mereka membunuhnya. Ada tiga tentara melawan satu wanita ini. Mereka bisa menghentikannya, menangkapnya, menahannya, tanpa menembaknya. Tapi mereka memilih jalan keluar yang mudah, hanya menembaknya.” tambahnya.
Sumber: https://www.middleeasteye.net/news/israel-palestine-children-orphaned-after-mother-killed
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina.
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








