Anjing-anjing memakan mayat warga Palestina yang terlantar di jalan-jalan Gaza, kata Direktur Rumah Sakit Al-Shifa dr. Muhammad Abu Salmiya. Ia menyampaikan komentarnya saat menjelaskan kondisi kemanusiaan dan kesehatan yang tragis di Gaza utara setelah runtuhnya layanan kesehatan dan darurat, termasuk pertahanan sipil dan ambulans.
“Orang-orang mati di jalanan dan anjing memakan mayat warga kami, sementara tidak ada seorang pun di dunia yang peduli akan hal ini,” kata Abu Salmiya. ” Gaza utara mengalami pemusnahan dan genosida selama 26 hari dengan disaksikan oleh seluruh dunia. Setidaknya seribu orang Palestina terbunuh, ratusan lainnya terluka, dan hanya sedikit di antara mereka yang dapat dirawat.”
Dokter tersebut mengatakan bahwa orang-orang membawa jenazah dan korban luka di punggung mereka atau menggunakan gerobak yang ditarik oleh hewan. “Banyak dari mereka yang terluka dan sakit di Gaza utara, akhirnya meninggal karena kurangnya perawatan kesehatan. Ini adalah tragedi yang melampaui pemahaman atau logika. Bau kematian dan kehancuran ada di setiap tempat dan lorong,” tambahnya.
Dokter Abu Salmiya mengatakan pada Jumat (25/10) bahwa tentara Israel menyerbu Rumah Sakit Kamal Adwan selama dua hari. Tentara juga menghancurkan fasilitas RS dan menahan setidaknya 46 tenaga medis yang bekerja di rumah sakit, serta pasien dan orang yang terluka, yang ketika itu berada di RS. “Sekarang hanya ada dua dokter di dalam rumah sakit, termasuk direkturnya, Hussam Abu Safia, untuk melayani lebih dari 150 orang yang terluka dan sakit, tanpa obat-obatan, persediaan medis, atau bahan operasi.”
Dia menjelaskan bahwa rumah sakit yang biasanya memberikan layanan untuk seluruh wilayah Gaza utara, sekarang tidak memiliki ahli bedah, karena tentara Israel menangkap satu-satunya ahli bedah yang ada di sana, termasuk ahli bedah ortopedi. Abu Salmiya mengutip Abu Safia yang mengatakan bahwa rumah sakit tidak dapat memberikan perawatan kepada yang terluka atau sakit karena kekurangan persediaan dan obat-obatan serta kurangnya tenaga medis. Ia menyerukan kepada dunia untuk menyelamatkan warga Palestina di Gaza utara yang sekarat di hadapan dunia.
“Organisasi internasional harus memenuhi tugas kemanusiaan mereka dengan mengirimkan delegasi medis dan membawa obat-obatan, persediaan medis, makanan, dan air ke utara Gaza,” kata Abu Salmiya.
Tentara Israel memulai pengeboman yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap wilayah-wilayah luas di Jalur Gaza utara pada 5 Oktober, sebelum menyerbu keesokan harinya dengan alasan “mencegah Hamas memperkuat kembali kekuatannya.”
Bau mayat yang membusuk memenuhi jalan-jalan dan gang-gang di Jalur Gaza utara yang telah menjadi sasaran serangan gencar Israel selama hampir satu bulan. Warga Gaza menganggap hal tersebut sebagai strategi Israel untuk menggusur mereka dan menduduki wilayah tersebut.
Serangan ini bertepatan dengan pengepungan ketat, yang menyebabkan rumah sakit di wilayah utara Gaza tidak berfungsi dan menyebabkan penghentian layanan pertahanan sipil dan ambulans yang berafiliasi dengan Bulan Sabit Merah Palestina. Pengepungan penuh diberlakukan pada 18 Oktober, dengan semua jaringan komunikasi dan internet diputus, sehingga membatasi kemampuan pihak berwenang untuk memperoleh dan berbagi informasi.
Israel telah melakukan genosida di Gaza sejak Oktober lalu. Serangan tersebut telah membunuh lebih dari 43.000 warga Palestina, terutama perempuan dan anak-anak, serta melukai setidaknya 101.000 orang. Diperkirakan 11.000 orang hilang, diduga terbunuh di bawah reruntuhan rumah mereka dan infrastruktur sipil lainnya yang dihancurkan oleh Israel.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di sini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini








