Kantor Media Pemerintah di Jalur Gaza menyatakan pada Rabu (1/11) bahwa serangan Israel di Jalur Gaza telah menghancurkan puluhan masjid dan beberapa gereja.
Direktur kantor tersebut, Salama Marouf, mengatakan dalam konferensi pers bahwa serangan Israel di Jalur Gaza menghancurkan 47 masjid dan merusak tiga gereja, 203 sekolah, serta 80 kantor pusat pemerintah. Marouf menjelaskan, 220.000 unit rumah rusak akibat agresi Israel, 32.000 di antaranya hancur total.
Ia menambahkan, jumlah tenaga medis yang terbunuh telah mencapai 116 orang, 35 jurnalis, serta 18 anggota tim penyelamat dan anggota tim pertahanan sipil juga terbunuh.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini
#Palestine_is_my_compass
#Palestina_arah_perjuanganku
#Together_in_solidarity
#فلسطين_بوصلتي
#معا_ننصرها








