Seorang pemuda Palestina dengan Down Syndrome dari Al-Quds (Yerusalem) yang diidentifikasi sebagai Osama al-Salaymeh (22), telah dipanggil pada Minggu (9/7) untuk diinterogasi oleh otoritas pendudukan Israel, kata ayahnya. Nawwaf al-Salaymeh mengatakan putranya dipanggil untuk diinterogasi meskipun ia memegang kartu khusus yang menyatakan kondisi kesehatannya untuk mencegahnya dari penangkapan atau interogasi. Akan tetapi, pasukan pendudukan Israel bersikeras untuk memanggilnya. Sang ayah mengatakan dua putranya yang lain, Ayham, 13, dan Ahmad, 14, juga telah menjadi tawanan rumah selama dua bulan, yang diberlakukan oleh otoritas pendudukan Israel.
Sehari sebelumnya, pasukan pendudukan Israel juga menahan dua anak Palestina di Kota Hebron, selatan Tepi Barat, menurut sumber-sumber lokal. Koresponden WAFA mengatakan dua anak, yang diidentifikasi sebagai Taymur Qasrawi, 15, dan Isac Shahin, 15, ditangkap saat dalam perjalanan pulang di lingkungan Tel Rumeideh di kota tersebut.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini.
Baca berita harian kemanusiaan, klik di dini
Baca juga artikel terbaru, klik di sini








