Penulis Kuwait, Noura Al-Ibrahim, merilis buku bergambar pertama untuk anak-anak yang membahas masalah Palestina dalam bahasa Inggris, di Kuwait.
Al-Ibrahim mengatakan pada Selasa (2/8), bahwa buku berjudul If Stars Could Talk itu diterbitkan atas dasar “keyakinan akan pentingnya menanamkan nilai-nilai Islam di hati anak-anak kita dan mengikuti isu-isu Palestina, sebagaimana sikap tegas Kuwait terhadap perjuangan Palestina.”
Noura Al-Ibrahim sebelumnya telah menerbitkan sebuah artikel di surat kabar Kuwait Al-Moasher pada Mei 2021 dengan judul “Grey Normalization.” Di dalamnya, dia menunjukkan bahwa ada sekelompok orang Kuwait yang tanpa sadar mendukung Zionis. “Kami menemukan merek produk Zionis tersebar luas di negeri yang menolak normalisasi dengan Israel,” katanya.
Sumber:
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







