Mufti Agung Al-Quds (Yerusalem) dan wilayah Palestina, Mohammad Hussein, memperingatkan bahwa penggalian Israel dapat mengakibatkan masjid Al Aqsa runtuh.
Mufti mengatakan bahwa Otoritas Barang Antik Israel (IAA) dan kelompok permukiman Elad sedang membersihkan tanah di dekat masjid. Mereka bekerja sama membuka lubang yang berdekatan dengan dinding selatan masjid. Mufti mengatakan bahwa pembersihan jalan akan menyebabkan pondasi masjid Al Aqsa melemah dan akhirnya runtuh.
Beliau mengatakan bahwa penggalian ini terus berlanjut dan tidak berhenti, Bahkan, baru-baru ini penggalian meningkat untuk mencakup beberapa tempat pada saat yang sama. Ia memperingatkan bahaya yang akan terjadi terhadap masjid Suci Al-Aqsa dan bangunan yang berdekatan dengannya.
Mufti menyerukan agar penggalian dapat segera diakhiri. Ia juga meminta otoritas Israel bertanggung jawab atas insiden tersebut. Konsekuensi dari tindakan ini telah melampaui batas dalam memprovokasi perasaan umat Islam di seluruh dunia.
Sumber:
https://english.wafa.ps/Pages/Details/129851
https://paltoday.ps/ar/post/449153/المفتي–العام–يحذر–من–خطورة–الحفريات–التي–تستهدف–أساسات–المسجد–الأقصى
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina, artikel terkini, berita penyaluran, kegiatan Adara, dan pilihan program donasi.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







