Forum Jurnalis Palestina menegaskan kejelasan situasi pembunuhan Shireen Abu Aqleh di tangan pasukan pendudukan Israel. Forum mengatakan dalam sebuah pernyataan pada Selasa (24/5), bahwa penyelidikan dari berbagai pihak masih dengan jelas menunjuk dan mengonfirmasi tanggung jawab pasukan pendudukan atas kejahatan pembunuhan Abu Akleh, koresponden Al-Jazeera selama liputannya tentang penyerbuan Kamp Jenin di Tepi Barat.
Empat puluh delapan jurnalis telah menjadi martir oleh peluru dan rudal Israel sejak 2000. Hal ini membutuhkan pengambilan tindakan tegas dan pencegahan terhadap pendudukan, juga pertanggungjawaban atas kejahatan dan pelanggarannya terhadap jurnalis dan kebebasan pers di wilayah Palestina, yang bertentangan dengan hukum internasional serta norma-norma kemanusiaan dan perjanjian yang menegaskan kebebasan media dan perlindungan jurnalis.
Forum juga menyerukan kepada Federasi Jurnalis Internasional, Reporter Without Borders, dan Federation of Arab Journalists untuk menindaklanjuti pembunuhan Abu Akleh, sebuah pembunuhan terencana dan sengaja terhadap jurnalis Palestina, serta tidak membiarkan pendudukan Israel dibiarkan begitu saja.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina.
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.








