Dewan Tertinggi Pemuda dan Olahraga mengapresiasi 100 atlet dan penghafal Al-Qur’an dengan mengadakan upacara penghormatan. Upacara berlangsung pada Sabtu malam (23/4) di Stadion Olahraga Palestina, di hadapan Jaber Ayyash, Penjabat Dewan Tertinggi, Amir Abu al-Omarin, Direktur Dakwah dan Bimbingan di Kementerian Wakaf, Dr. Abd al-Sami al-Arabid, mewakili House of the Noble Qur’an and Sunnah, dan manajer umum dewan, Muhammad al-Dalu, Nabil Awaja, dan Muhammad Helles.
Amir Abu al-Omarin, Direktur Dakwah dan Bimbingan di Kementerian Wakaf, memuji upaya Dewan Tertinggi dan program yang ditawarkannya untuk mendorong para atlet dan anak-anak menghafal Al-Qur’an. Dia berkata, “Al-Qur’an adalah cahaya hati, dan kami membesarkan generasi kami di atas Al-Qur’an dengan moral dan agama. Al-Qur’an adalah jalan bagi para penakluk dan pembebasan tanah air. Di sini kami menggabungkan olahraga dan Al-Qur’an, dan ini adalah suatu kehormatan, kekuatan, dan akhlak yang luhur.”
Setelah acara, para gubernur, keluarga peserta, perwakilan dewan direksi federasi, klub dan tokoh olahraga, melaksanakan buka puasa bersama. Upacara termasuk nyanyian dan doa yang dibawakan oleh band seni asli Palestina yang melantunkan doa dan pujian untuk Nabi, juga sambutan dan pujian kepada para atlet dan peran Dewan Tertinggi untuk keberhasilan upacara dan perayaan para penghafal Al-Qur’an tersebut.
Sumber:
https://safa.ps/post/326659/تكريم-100-حافظ–للقرآن–من–الرياضيين–وأبنائهم–في–غزة
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina.
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







