Ariha (Jericho), kota tertua di dunia, akan menjadi tuan rumah The Land of Kanaan Festival pada akhir Maret, yang akan menampilkan persiapan hidangan terbesar di dunia oleh koki Palestina, sebagai upaya untuk masuk Guinness Book of Records, yang juga diikuti oleh 30 partisipasi negara lainnya. Festival ini akan mulai pada 26 Maret dan akan berlangsung selama 5 hari.
Ukuran piringan Mujadara diperkirakan 6 meter, dan beratnya satu setengah ton. Mujadara adalah hidangan khas Palestina yang terbuat dari kacang adas, bulgur (gandum rebus), minyak zaitun, dan bawang goreng. Ketua Asosiasi Koki Palestina, yang juga bertanggung jawab atas festival, Samer Abu Juma, mengatakan bahwa asosiasinya telah sepenuhnya siap untuk menyiapkan hidangan, yang akan menjadi hidangan terbesar di dunia. Demi menarik perhatian dunia pada sejarah tanah air dan warisan rakyat Palestina, karena makanan ini telah dikenal sejak zaman kuno, dan diwarisi oleh orang terdahulu.
Festival ini bertujuan untuk memaksimalkan ekonomi dan investasi bagi para koki dan mempromosikan hidangan dan produk khas Palestina, membuka cakrawala kesempatan bagi pemilik kerajinan, perusahaan, dan restoran, serta mengenalkan wisata di Ariha (Jericho) yang memiliki 82 tempat wisata. Terselenggaranya festival ini membuka pasar komersial untuk perusahaan yang berpartisipasi dan mensponsori, menampilkan produk mereka dengan harga yang kompetitif, dan menyiapkan pertunjukan seni dan warisan budaya.
Sumber :
https://www.wafa.ps/Pages/Details/43311
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina.
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







