The Palestine International Marathon merupakan kesempatan bagi warga Palestina untuk mengekspresikan haknya atas kebebasan bergerak. Di koridor Pusat Olahraga Dewan Tertinggi Pemuda dan Olahraga, tepatnya di Yayasan Palestina untuk Budaya, Olahraga, dan Ilmu Pengetahuan Presiden Putin, Betlehem, Dr. Haitham Sarba (42) dan anggota keluarganya sedang menyiapkan diri untuk menerima perlengkapan lomba untuk berpartisipasi dalam The Palestine International Marathon yang dijadwalkan pada Jumat mendatang.
Sarba mengatakan: “Setiap tahun, saya ingin berpartisipasi dalam maraton ini. Tahun ini akan berbeda karena adanya partisipasi putri saya yang berusia dua tahun, Safia. Ada pula istri saya, putra saya Saad (11), dan Maryam (8) yang mengikuti kegiatan ini .”
Ia menambahkan, kehadiran Safia (2) dalam perlombaan tersebut merupakan pesan kepada dunia bahwa anak-anak Palestina memiliki hak atas kebebasan bergerak serta menjalani masa kecil mereka seperti anak-anak di negara lain, terlepas dari semua tindakan kejahatan pendudukan terhadap anak-anak Palestina. Patut dicatat bahwa dalam The Palestine International Marathon yang kedelapan ini telah terdaftar 8.000 kontestan, dengan 51% peserta perempuan, seribu orang asing, dan lima ratus peserta dari perwakilan dan konsulat.
Sumber :
https://www.wafa.ps/Pages/Details/43223
***
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







