Puluhan pemukim menyerbu halaman Masjid Al-Aqsa pada Kamis pagi (14/4) di bawah perlindungan ketat polisi pendudukan Israel.
Departemen Wakaf Islam melaporkan bahwa 85 pemukim menyerbu Al-Aqsa dari Gerbang Mughrabi, melakukan tur provokatif di halamannya, dan melakukan ritual Talmud di area timur masjid, hingga mereka keluar melalui Gerbang al-Silsila, sementara polisi pendudukan mengamankan penyerbuan dan memberikan perlindungan.
Kelompok Yahudi “Temple Mount” terus memobilisasi pendukungnya untuk menyerbu Masjid Al-Aqsa pada hari libur Yahudi “Pesach“, dan menodainya dengan melakukan ritual di dalamnya, serta menegaskan rencana mereka untuk membawa hewan kurban ke Al-Aqsa pada Jumat malam, bertepatan dengan tanggal 14 Ramadhan.
Sumber:
***
Kunjungi situs resmi Adara Relief International untuk berita terbaru Palestina.
Tetaplah bersama Adara Relief International untuk anak dan perempuan Palestina.
Ikuti media sosial resmi Adara Relief di Facebook, Twitter, YouTube, dan Instagram untuk informasi terkini seputar program bantuan untuk Palestina.
Donasi dengan mudah dan aman menggunakan QRIS. Scan QR Code di bawah ini dengan menggunakan aplikasi Gojek, OVO, Dana, Shopee, LinkAja atau QRIS.

Klik disini untuk cari tahu lebih lanjut tentang program donasi untuk anak-anak dan perempuan Palestina.







